Acer Bawa Teknologi Mesin Pesawat Keliling Mal

Senin, 10 Agustus 2009 · Posted in

Jakarta - Acer memang lebih dikenal sebagai produsen PC, namun komputer yang dibuatnya juga mengadopsi teknologi mesin pesawat terbang. Nah, teknologi inilah yang tengah dikampanyekan perusahaan yang didirikan sejak 1976 itu di sejumlah pusat perbelanjaan.

Teknologi mesin pesawat itu berada di notebook terbaru Acer, Aspire Timeline. Pendingin udara pada Timeline merupakan replika dari mesin jet yang dinamai Intel Laminar Wall Jet.

Mal yang akan dikunjungi Timeline antara lain berada di Jakarta, Bandung Surabaya, Medan. Pemilihan kota-kota tersebut bukan tanpa alasan. Sebab, merupakan pasar terbesar Acer di Indonesia.

Intel Laminar Wall Jet adalah inovasi teknologi yang diaplikasikan pada Aspire Timeline, yang mampu mengurangi panas pada notebook hingga 5 derajat Celcius sehingga lebih nyaman saat digunakan di pangkuan. Acer mengklaim sebagai satu-satunya merek dalam industri TI yang menggunakan teknologi Intel Laminar Wall Jet tersebut.

Aspire Timeline juga diklaim sebagai laptop jinjing dengan daya tahan baterai yang lama yakni 8 jam. Casing-nya yang sleek terbuat dari alumunium dengan aksentuasi logo Acer yang terbuat dari logam, memungkinkannya memiliki desain yang tipis kurang dari satu inci, serta berat mulai dari 1,6 kg (13,3 inch) dan 1,9 kg (14 inch).

Astrid Warsito, PR Specialist, Acer Group Indonesia mengatakan, Intel Laminar Wall Jet merupakan salah satu inovasi teknologi pada Acer Aspire Timeline yang membuat notebook lebih nyaman saat dalam pangkuan.

"Roadshow dari mal-ke-mal ini juga merupakan strategi Acer untuk meningkatkan penetrasi pasar notebook di Indonesia serta memberi kesempatan pada konsumen untuk membuktikan langsung kehandalan Aspire Timeline," pungkasnya dalam keterangan tertulis, Jumat (7/8/2009).

sumber : Detik.com

Leave a Reply

Cara buat try finally di VB.NET   Belajar PHP OOP   Arraylist di VB.NET   Mencopy data array tanpa menggunakan looping di C   ASP.NET Ebook   Converter tipe data di android   Menampilkan Alert BOX di Android   Kerja   Javascript Mendapatkan Nilai Dari Checkbox Berdasarkan Tag Name   Reset Auto Increment Pada Tabel Mysql   Menampilkan lagu yang sedang diputar di winamp pada status Yahoo Messenger   Jquery Barcode Converter   Web Hosting Gratis   Menyembunyikan kolom dari tabel menggunakan javascript   Ajax httprequest GET   Mengatasi appliance error ISPCE   javascript DOM   ASP.net   Mengformat angka dengan menggunakan Javascript   KOREA SELATAN menjelma sebagai raksasa teknologi dunia  
Diberdayakan oleh Blogger.